26.7 C
Medan
Saturday, June 1, 2024

Harper Wahid Hasyim Medan, Hotel Modern dengan Pesona Rustic

FOTO: Para karyawan Harper Wahid Hasyim Medan berfoto dengan Wali Kota Nonaktif, Dzulmi Eldin, belum lama ini.
ist/Sumut Pos
FOTO: Para karyawan Harper Wahid Hasyim Medan berfoto dengan Wali Kota Nonaktif, Dzulmi Eldin, belum lama ini. ist/Sumut Pos

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Perusahaan Manajemen Perhotelan di Indonesia, Archipelago International mengembangkan sayap bisnisnya dengan membuka hotel ketujuh di Kota Medan. Terletak di kawasan strategis, Harper Wahid Hasyim Medan siap menerima wisatawan local maupun mancanegara.

Presiden & CEO Archipelago International, John Flood mengatakan, hotel ini memiliki desain klasik dan pesona rustik sesuai dengan namanya. Dengan desain seperti rumah, para wisatawan diharapkan dapat menjadi lebih nyaman.

“Harper Wahid Hasyim – Medan adalah hotel terbaik yang memiliki desain klasik dan pesona rustik. Berlokasi strategis di dekat pusat kuliner, pusat perbelanjaan, museum, tempat ibadah, kantor pemerintah, area bisnis, dan toko-toko suvenir juga terletak dekat dengan hotel. Ini adalah tempat istirahat yang nyaman dikelilingi oleh berbagai pusat kuliner dan hiburan, akomodasi pilihan untuk wisatawan di kota,” ujarnya.

Sementara itu, Director of Sales Harper Wahid Hasyim Medan, Debby silvia menjelaskan bahwa hotel ini bertipe bintang tiga dengan 89 kamar yang dibagi menjadi 3 jenis, Superior, Deluxe dan Suite.

“Semua type kamar menawarkan kenyamanan dan gaya modern dari hotel berstandar internasional. Rustik Bistro and Bar juga tersedia untuk para tamu untuk menikmati berbagai makanan dan minuman,” ujarnya.

Dijelaskannya, selain kamar dengan nuansa modern, hotel ini juga menyediakan 3 ruang pertemuan dan 1 board room dengan fasilitas lengkap. Wi-Fi berkecepatan tinggi disediakan di seluruh area hotel untuk memastikan semua acara berjalan dengan lancer.

Superior Room Harper Wahid Hasyim memiliki luas sekitar 24 meter persegi dengan fasilitas AC, LED TV dengan saluran lokal dan internasional, brankas, mini bar, ketel listrik, dan juga hair dryer di setiap kamarnya. Selain itu, kamu juga akan menemukan senter darurat di samping kasur yang bisa digunakan dalam saat-saat tertentu, apabila terjadi hal yang tidak diinginkan.

Deluxe Room juga didesain dengan tema yang sama, hanya saja ruangan tipe ini memiliki luas ruangan yang lebih besar dibandingkan dengan superior, yaitu sekitar 28 meter persegi. Ada dua jenis bed yang bisa dipilih.

Untuk Suite Room, ruangannya memiliki luas 48 meter persegi dengan tambahan fasilitas sofa bed, bath tub, dan kamar mandi tamu.

Harper Wahid Hasyim juga didesain lebih ramah lingkungan, sehingga jangan heran jika kamu akan menemukan gelas kaca dan teko di dalam kamar. [rel/ram]

FOTO: Para karyawan Harper Wahid Hasyim Medan berfoto dengan Wali Kota Nonaktif, Dzulmi Eldin, belum lama ini.
ist/Sumut Pos
FOTO: Para karyawan Harper Wahid Hasyim Medan berfoto dengan Wali Kota Nonaktif, Dzulmi Eldin, belum lama ini. ist/Sumut Pos

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Perusahaan Manajemen Perhotelan di Indonesia, Archipelago International mengembangkan sayap bisnisnya dengan membuka hotel ketujuh di Kota Medan. Terletak di kawasan strategis, Harper Wahid Hasyim Medan siap menerima wisatawan local maupun mancanegara.

Presiden & CEO Archipelago International, John Flood mengatakan, hotel ini memiliki desain klasik dan pesona rustik sesuai dengan namanya. Dengan desain seperti rumah, para wisatawan diharapkan dapat menjadi lebih nyaman.

“Harper Wahid Hasyim – Medan adalah hotel terbaik yang memiliki desain klasik dan pesona rustik. Berlokasi strategis di dekat pusat kuliner, pusat perbelanjaan, museum, tempat ibadah, kantor pemerintah, area bisnis, dan toko-toko suvenir juga terletak dekat dengan hotel. Ini adalah tempat istirahat yang nyaman dikelilingi oleh berbagai pusat kuliner dan hiburan, akomodasi pilihan untuk wisatawan di kota,” ujarnya.

Sementara itu, Director of Sales Harper Wahid Hasyim Medan, Debby silvia menjelaskan bahwa hotel ini bertipe bintang tiga dengan 89 kamar yang dibagi menjadi 3 jenis, Superior, Deluxe dan Suite.

“Semua type kamar menawarkan kenyamanan dan gaya modern dari hotel berstandar internasional. Rustik Bistro and Bar juga tersedia untuk para tamu untuk menikmati berbagai makanan dan minuman,” ujarnya.

Dijelaskannya, selain kamar dengan nuansa modern, hotel ini juga menyediakan 3 ruang pertemuan dan 1 board room dengan fasilitas lengkap. Wi-Fi berkecepatan tinggi disediakan di seluruh area hotel untuk memastikan semua acara berjalan dengan lancer.

Superior Room Harper Wahid Hasyim memiliki luas sekitar 24 meter persegi dengan fasilitas AC, LED TV dengan saluran lokal dan internasional, brankas, mini bar, ketel listrik, dan juga hair dryer di setiap kamarnya. Selain itu, kamu juga akan menemukan senter darurat di samping kasur yang bisa digunakan dalam saat-saat tertentu, apabila terjadi hal yang tidak diinginkan.

Deluxe Room juga didesain dengan tema yang sama, hanya saja ruangan tipe ini memiliki luas ruangan yang lebih besar dibandingkan dengan superior, yaitu sekitar 28 meter persegi. Ada dua jenis bed yang bisa dipilih.

Untuk Suite Room, ruangannya memiliki luas 48 meter persegi dengan tambahan fasilitas sofa bed, bath tub, dan kamar mandi tamu.

Harper Wahid Hasyim juga didesain lebih ramah lingkungan, sehingga jangan heran jika kamu akan menemukan gelas kaca dan teko di dalam kamar. [rel/ram]

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/