30 C
Medan
Friday, May 24, 2024

Asik Pacaran, Kereta Diembat Maling

Fadli Ariansyah yang kehilangan sepeda motor di rumah pacarnya.(Fac/Sumut Pos)

BELAWAN, SUMUTPOS.CO -Apes benar nasib Fadli Ariansyah (25). Gegara asik pacaran, pria pemilik usaha penampungan barang bekas (botot) ini kehilangan sepeda motor Yamaha Vixion BK 5322 ACM di samping rumah pacarnya.

Peristiwa itu terjadi di Jalan KL Yos Sudarso, Km 19,5, Gang Mesjid, Kelurahan Pekan Labuhan, Kecamatan Medan Labuhan, Senin (30/1) malam.

Ceritanya, warga Jalan Baru, Perumahan Bumi Moraz, Kecamatan Hamparan Perak yang sudah bertunangan mendatangi rumah pacarnya. Seperti biasa, pengusaha botot ini meletakkan sepeda motornya di samping rumah pacarnya sebelum memadu kasih.

Tak disangka, ketika pulang, ternyata sepeda motor tak ada lagi di tempatnya. “Hilangnya keretaku. Waktu aku pulang sudah tak ada lagi keretaku,” kata Fadli, Rabu (1/2).

Panik, malam itu Fadli sempat mencari sepeda motor itu di sekitar TKP. Kejadian itu lalu dilaporkannya ke Polsek Medan Labuhan.

“Mungkin pelakunya orang situ. Karena selama ini tak pernah hilang saya parkir disitu,” ungkap Fadli di kantor polisi.

Kanit Reskrim Polsek Medan Labuhan, AKP Ponijo mengaku sudah menerima laporan korban. “Laporannya sudah kita proses dan pelakunya masih kita selidiki,” katanya.(fac/ala)

Fadli Ariansyah yang kehilangan sepeda motor di rumah pacarnya.(Fac/Sumut Pos)

BELAWAN, SUMUTPOS.CO -Apes benar nasib Fadli Ariansyah (25). Gegara asik pacaran, pria pemilik usaha penampungan barang bekas (botot) ini kehilangan sepeda motor Yamaha Vixion BK 5322 ACM di samping rumah pacarnya.

Peristiwa itu terjadi di Jalan KL Yos Sudarso, Km 19,5, Gang Mesjid, Kelurahan Pekan Labuhan, Kecamatan Medan Labuhan, Senin (30/1) malam.

Ceritanya, warga Jalan Baru, Perumahan Bumi Moraz, Kecamatan Hamparan Perak yang sudah bertunangan mendatangi rumah pacarnya. Seperti biasa, pengusaha botot ini meletakkan sepeda motornya di samping rumah pacarnya sebelum memadu kasih.

Tak disangka, ketika pulang, ternyata sepeda motor tak ada lagi di tempatnya. “Hilangnya keretaku. Waktu aku pulang sudah tak ada lagi keretaku,” kata Fadli, Rabu (1/2).

Panik, malam itu Fadli sempat mencari sepeda motor itu di sekitar TKP. Kejadian itu lalu dilaporkannya ke Polsek Medan Labuhan.

“Mungkin pelakunya orang situ. Karena selama ini tak pernah hilang saya parkir disitu,” ungkap Fadli di kantor polisi.

Kanit Reskrim Polsek Medan Labuhan, AKP Ponijo mengaku sudah menerima laporan korban. “Laporannya sudah kita proses dan pelakunya masih kita selidiki,” katanya.(fac/ala)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/