Ibu Suti-sapaan akrabnya ini bilang, RDP berlangsung di Gedung DPR RI, November 2015. Hasilnya, kata Ibu Suti, AURI dan BPN harus memberikan berkas yang sebenar-sebenarnya. “Ada alas hak kami. Ini bukan inventaris negara. Karena TNI AU yang memasang spanduk tanah negara makanya kami marah. Tanah kosong samping Jalan Pipa I. Sudah dua hari yang lalu dipasang. Itu yang buat marah. TNI AU duluan yang mancing. Kami masyarakat tetap bertahan, kalau belum ada kejelasan,” tambah Ibu Suti.
Massa tetap bersikukuh menunggu kedatangan perwakilan TNI AU. Menurut massa, persoalan ini harus dijelaskan oleh TNI AU. Agar kawasan Sari Rejo tanah seluas 260 hektar dapat dipertahankan sebagai milik warga. Akibat ini, kemacetan mengular panjang tepat di depan Perumahan Malibu, Medan Polonia. Aksi ini dimulai pukul 09.30 WIB. Sekitar pukul 10.30 WIB, masyarakat masih menutup jalan.
Kapolsek Medan Baru, Kompol Ronni Bonic pun tampak di tengah masyarakat. Ronni berusaha menenangkan masyarakat untuk membuka kembali jalan yang diblokir.Tampak Ronni melakukan cara persuasif. Didampingi Waka Polsek Medan Baru, AKP Sangkot Simare-mare, perwira polisi ini berusaha menenangkan marah.”Kami berusaha melindungi tanah kami. Kami menang ini. Ini tanah rakyat. Kok yang sipit-sipit itu yang dikasih. Masak spanduk kami dibuka seenaknya,” kata salah seorang warga kepada Kompol Ronni Bonic.
Pantauan wartawan, massa dari kaum hawa berjoget-joget di spanduk yang dibentangkan untuk memblokir jalan. “Pak Jokowi ini tanah kami. Tanah rakyat,” kata warga sembari berjoget.
Hingga pukul 12.30 WIB, massa tetap memblokir jalan. Belum ada perwakilan dari TNI AU datang menemui massa.
Anehnya, Camat Medan Polonia, Aidal malah buru-buru kabur saat ditanya wartawan. Alhasil, jawaban yang diperoleh tak memuaskan. “Saya belum tahu, belum tahu. Nantilah,” jawab Aidal.
Sementara, Kapolsek Medan Baru, Kompol Ronni Bonic menyatatkan, massa sudah membubarkan diri sekitar pukul 13.00 WIB. “Ya mereka sudah bubar, itu karena kita himbau kalau ini pengguna jalan mau lewat,” tandasnya. (ted/ije)