Razman mengatakan bahwa dirinya adalah orang yang berbeda pendapat terhadap Gatot. Dia berusaha mendalami masalah yang sedang dialami Gatot dan Evy, tapi keduanya dinilai tak kooperatif.
”Bagaimana bisa dibilang kooperatif kalau data-data yang diberikan kepada saya tidak konkrit, tidak komprehensif, itu akan beresiko ketika saya memberikan pembelaan di peradilan. Itu sama dengan saya melanggar sumpah profesi. Jadi Pak Gatot, saya minta Anda tak membawa-bawa nama saya, dan jika ini tidak distop saya akan tuntut Anda,” ancam Razman.
Plt Gubsu Tengku Erry Nuradi justru membantah bahwa dirinya sudah menunjuk Razman sebagai lawyer dia, dan istrinya beserta keluarga. Kata Erry, Razman hanya sebagai kuasa hukum yang khusus untuk menyomasi media karena dianggap merugikan diri dan keluarganya.
”Saya merasa pemberitaan yang disampaikan terlalu tendensius dan mendiskreditkan. Tak benar istri saya menangis,” tukasnya. (sam/prn/val)