28 C
Medan
Friday, May 17, 2024

Pemko Medan Tak Buka Penerimaan CPNS

SUTAN SIREGAR/SUMUT POS
Beberapa orang PNS sedang menunggu jemputan usai jam selesai jam kerja di Kantor Walikota Medan, beberapa waktu lalu.

SUMUTPOS.CO – Pemerintah Kota Medan sudah beberapa tahun ini tidak membuka lowongan calon pegawai negeri sipil (CPNS). Itu sehubungan pemerintah masih memberlakukan moratorium PNS sampai sekarang. Apalagi, jumlah PNS di lingkup Pemko Medan masih cukup.

Sekretaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD) dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Setdako Medan, Baginda Siregar mengatakan,sSejauh ini kebetuhan tenaga PNS di lingkungan Pemko Medan masih mencukupi. “Jadi masyarakat harus benar-benar mengkroscek setiap ada informasi penerimaan CPNS, terkhusus Pemko Medan. Karena sejak tahun lalu (2017) informasi tersebut sudah berkembang,” ujar Baginda kepada Sumut Pos, Minggu (21/1).

Baginda juga mengingatkan agar masyarakat jangan gampang percaya dengan informasi yang kebenarannya diragukan. Artinya kalau cuma mengetahui dari situs online ada informasi lowongan CPNS di satu daerah, tentu wajib dikroscek lagi kebenarannya.

“Tak sembarangan untuk buka lowongan CPNS. Kita belum ada menerima formatur penerimaan CPNS dari pemerintah pusat melalui Kementrian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB). Jadi memang belum ada penerimaan CPNS tahun ini,” katanya.

Menurut dia, biasanya penerimaan CPNS berlaku serentak di satu daerah. Tidak mungkin ketika Pemko Medan membuka lowongan tersebut, Pemprov Sumut tidak mengetahui selaku fasilitator pemerintah kabupaten/kota. Atau khusus di Sumut, dicontohkan Baginda, tidak mungkin hanya beberapa daerah saja yang menggelar.

“Disamping itu tentu pusat kan melihat sejauh ini Medan belum butuh penambahan. Makanya penerimaan belum dibuka dan formatur belum disampaikan. Jadi tidak mungkin kalau Pemprovsu tidak tahu kalau ada penerimaan CPNS untuk Medan,” jelasnya.

Ketua Komisi A DPRD Medan Andi Lumban Gaol mengatakan, penerimaan CPNS di lingkungan Pemko Medan harus mengacu pada azas kebutuhan dan kemampuan keuangan daerah. Hal penting lainnya menurut Andi, tentu dengan mempertimbangkan setiap tahun berapa banyak pejabat yang memasuki masa purna bhakti atau pensiun.

“Dengan memperhatikan indikator-indikator tersebut, tentu Pemko melalui BKD sudah dapat memprediksi kebutuhan tenaga PNS baru untuk mengisi pada organisasi perangkat daerah (OPD) terkait. Juga mempersiapkan regenerasi pejabat guna mengisi kekosongan pimpinan OPD yang bakal pensiun,” katanya. (prn/ila)

SUTAN SIREGAR/SUMUT POS
Beberapa orang PNS sedang menunggu jemputan usai jam selesai jam kerja di Kantor Walikota Medan, beberapa waktu lalu.

SUMUTPOS.CO – Pemerintah Kota Medan sudah beberapa tahun ini tidak membuka lowongan calon pegawai negeri sipil (CPNS). Itu sehubungan pemerintah masih memberlakukan moratorium PNS sampai sekarang. Apalagi, jumlah PNS di lingkup Pemko Medan masih cukup.

Sekretaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD) dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Setdako Medan, Baginda Siregar mengatakan,sSejauh ini kebetuhan tenaga PNS di lingkungan Pemko Medan masih mencukupi. “Jadi masyarakat harus benar-benar mengkroscek setiap ada informasi penerimaan CPNS, terkhusus Pemko Medan. Karena sejak tahun lalu (2017) informasi tersebut sudah berkembang,” ujar Baginda kepada Sumut Pos, Minggu (21/1).

Baginda juga mengingatkan agar masyarakat jangan gampang percaya dengan informasi yang kebenarannya diragukan. Artinya kalau cuma mengetahui dari situs online ada informasi lowongan CPNS di satu daerah, tentu wajib dikroscek lagi kebenarannya.

“Tak sembarangan untuk buka lowongan CPNS. Kita belum ada menerima formatur penerimaan CPNS dari pemerintah pusat melalui Kementrian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB). Jadi memang belum ada penerimaan CPNS tahun ini,” katanya.

Menurut dia, biasanya penerimaan CPNS berlaku serentak di satu daerah. Tidak mungkin ketika Pemko Medan membuka lowongan tersebut, Pemprov Sumut tidak mengetahui selaku fasilitator pemerintah kabupaten/kota. Atau khusus di Sumut, dicontohkan Baginda, tidak mungkin hanya beberapa daerah saja yang menggelar.

“Disamping itu tentu pusat kan melihat sejauh ini Medan belum butuh penambahan. Makanya penerimaan belum dibuka dan formatur belum disampaikan. Jadi tidak mungkin kalau Pemprovsu tidak tahu kalau ada penerimaan CPNS untuk Medan,” jelasnya.

Ketua Komisi A DPRD Medan Andi Lumban Gaol mengatakan, penerimaan CPNS di lingkungan Pemko Medan harus mengacu pada azas kebutuhan dan kemampuan keuangan daerah. Hal penting lainnya menurut Andi, tentu dengan mempertimbangkan setiap tahun berapa banyak pejabat yang memasuki masa purna bhakti atau pensiun.

“Dengan memperhatikan indikator-indikator tersebut, tentu Pemko melalui BKD sudah dapat memprediksi kebutuhan tenaga PNS baru untuk mengisi pada organisasi perangkat daerah (OPD) terkait. Juga mempersiapkan regenerasi pejabat guna mengisi kekosongan pimpinan OPD yang bakal pensiun,” katanya. (prn/ila)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/