26 C
Medan
Friday, May 31, 2024

Awet Muda Karena Sering Makan Ikan

Menteri Perikanan dan Kelautan Fadel Muhammad kini sudah menginjak usia 59 tahun. Namun, dia masih merasa sangat muda dan merasa cukup enerjik untuk bisa melakukan banyak hal.

Apa rahasianya agar tetap muda dan enerjik? Politisi Golkar yang juga mantan Gubernur Gorontalo ini buka rahasia. “Setiap hari saya makan ikan. Makanya, saya awet muda,” aku Fadel di sela-sela acara Kampung Carrefour di Lebakbulus, Jakarta Selatan, Minggu (6/3).

Makanya, dia ingin sekali menularkan hobi makan ikan itu kepada semua masyarakat Indonesia. Sebab, kata dia, makan ikan sangat penting baik kesehatan maupun bagi kecerdasan otak. Tapi sayangnya, saat ini kebiasaan makan ikan masyarakat Indonesia masih sangat kecil. Dari semua protein yang dimakan, komposisi ikan hanya sekitar 30 persen.
Itupun setelah digabung dengan daging. “Sebesar 70 persen sumber protein masyarakat Indonesia berasal dari telur dan ayam. Cuma 30 persen yang berasal dari ikan dan daging. Padahal, ikan di Indonesia itu sangat banyak dan harganya juga cukup terjangkau,” tukasnya.

Karena itu, Fadel berniat terus berusaha untuk merangsang masyarakat lebih suka makan  ikan.(zul/jpnn)

Menteri Perikanan dan Kelautan Fadel Muhammad kini sudah menginjak usia 59 tahun. Namun, dia masih merasa sangat muda dan merasa cukup enerjik untuk bisa melakukan banyak hal.

Apa rahasianya agar tetap muda dan enerjik? Politisi Golkar yang juga mantan Gubernur Gorontalo ini buka rahasia. “Setiap hari saya makan ikan. Makanya, saya awet muda,” aku Fadel di sela-sela acara Kampung Carrefour di Lebakbulus, Jakarta Selatan, Minggu (6/3).

Makanya, dia ingin sekali menularkan hobi makan ikan itu kepada semua masyarakat Indonesia. Sebab, kata dia, makan ikan sangat penting baik kesehatan maupun bagi kecerdasan otak. Tapi sayangnya, saat ini kebiasaan makan ikan masyarakat Indonesia masih sangat kecil. Dari semua protein yang dimakan, komposisi ikan hanya sekitar 30 persen.
Itupun setelah digabung dengan daging. “Sebesar 70 persen sumber protein masyarakat Indonesia berasal dari telur dan ayam. Cuma 30 persen yang berasal dari ikan dan daging. Padahal, ikan di Indonesia itu sangat banyak dan harganya juga cukup terjangkau,” tukasnya.

Karena itu, Fadel berniat terus berusaha untuk merangsang masyarakat lebih suka makan  ikan.(zul/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/