27.8 C
Medan
Saturday, May 18, 2024

Mobil Terbalik Usai Menabrak Tiang Listrik

MEDAN-Mobil Suzuki Swift nomor plat B 1903 EFK yang dikendarai mahasiswa bernama Abdullah Voyer (24) terbalik di Jalan Setia Budi, Medan Sunggal, Selasa (13/3) pagi. Beruntung, warga Jalan Bunga Cempaka, Medan Sunggal itu hanya menderita luka ringan.

Informasi yang dihimpun, mobil tersebut melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Jalan Ring Road menuju Jalan Setia Budi. Mendekati simpang empat Jalan Setia Budi dan Dr Mansyur, persis di depan Warung Annisa, tiba-tiba ban mobil naik ke median jalan hingga mobil terbalik menabrak tiang lampu dan pohon. Akibatnya, tiang listrik oleng dan pohon tumbang.

Petugas Lakalantas Polresta Medan, Aiptu Syahnan dan Aiptu Sianturi yang turun ke lokasi kejadian tak menemukan pengendara mobil. Sementara mobil dibiarkan terbalik. Selanjutnya, mobil diderek ke gudang di Jalan Kayu Putih.

Menurut Aiptu Syahnan pengemudi mobil masih terbaring di rumahnya. Namun, seorang keluarga korban menyebutkan bahwa kondisi Abdullah Voyer hanya luka-luka ringan saja. Pengakuan Ansari (38), petugas Dinas Pertamanan Rayon Medan Selayang di dalam mobil korban bersama dengan seorang temannya.

Ansari menuturkan, saat dirinya mendekati pengemudi mobil, dari mulutnya tercium aroma bau tak sedap. “Yang saya cium bau aroma minuman keras dan mungkin mereka habis meminum-minuman keras dan mungkin mereka mau pulang. Saya lihat mimik wajah mereka seperti ketakutan dan taruma. Temannya itu cewek,” jelasnya. (jon/gus)

MEDAN-Mobil Suzuki Swift nomor plat B 1903 EFK yang dikendarai mahasiswa bernama Abdullah Voyer (24) terbalik di Jalan Setia Budi, Medan Sunggal, Selasa (13/3) pagi. Beruntung, warga Jalan Bunga Cempaka, Medan Sunggal itu hanya menderita luka ringan.

Informasi yang dihimpun, mobil tersebut melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Jalan Ring Road menuju Jalan Setia Budi. Mendekati simpang empat Jalan Setia Budi dan Dr Mansyur, persis di depan Warung Annisa, tiba-tiba ban mobil naik ke median jalan hingga mobil terbalik menabrak tiang lampu dan pohon. Akibatnya, tiang listrik oleng dan pohon tumbang.

Petugas Lakalantas Polresta Medan, Aiptu Syahnan dan Aiptu Sianturi yang turun ke lokasi kejadian tak menemukan pengendara mobil. Sementara mobil dibiarkan terbalik. Selanjutnya, mobil diderek ke gudang di Jalan Kayu Putih.

Menurut Aiptu Syahnan pengemudi mobil masih terbaring di rumahnya. Namun, seorang keluarga korban menyebutkan bahwa kondisi Abdullah Voyer hanya luka-luka ringan saja. Pengakuan Ansari (38), petugas Dinas Pertamanan Rayon Medan Selayang di dalam mobil korban bersama dengan seorang temannya.

Ansari menuturkan, saat dirinya mendekati pengemudi mobil, dari mulutnya tercium aroma bau tak sedap. “Yang saya cium bau aroma minuman keras dan mungkin mereka habis meminum-minuman keras dan mungkin mereka mau pulang. Saya lihat mimik wajah mereka seperti ketakutan dan taruma. Temannya itu cewek,” jelasnya. (jon/gus)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/