25.6 C
Medan
Thursday, May 23, 2024

Pemko Binjai Didik 300 UKM Gabung Bukalapak

KERJA SAMA:
Sekda Binjai M Mahfullah Daulay (tengah) memimpin rapat dengan Bukalapak, BI dan Bank Sumut jelang penandatangan bersama (adventorial Pemko Binjai).

BINJAI, SUMUTPOS.CO – PEMERINTAH Kota Binjai di bawah kepemimpinan Wali Kota H Muhammad Idaham yang didampingi Wakil Wali Kota H Timbas Tarigan terus melahirkan inovasi. Setelah gaung Binjai Smart City sudah capai skala nasional, kali ini Pemko Binjai akan melahirkan sebuah inovasi.

Adalah, Pemko Binjai akan melakukan penandatanganan bersama dengan website jualan online Bukalapak.com, Bank Sumut Cabang Binjai, dan perwakilan Bank Indonesia.

Bahkan kemarin (14/2), Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Binjai, M Mahfullah Daulay sudah memimpin rapat lanjutan pembahasan teknis penandatanganan kesepakatan bersama dengan stakeholder terkait.

“Tinggal menunggu waktu kita melaunching. Sudah final draft,” ujar Wali Kota Binjai, H Muhammad Idaham di Tempat Pemungutan Akhir Sampah, Kamis (21/2).

“Sebenarnya dengan Bukalapak itu, Pemko Binjai mau membina UKM. Dari sisi kualitas, kuantitas, dan membina mereka untuk menuju online,” sambung Idaham.

Wali Kota dua periode ini menambahkan, Pemko Binjai yang menggandeng Bukalapak, Bank Sumut, dan Bank Indonesia dapat memberikan sejumlah bantuan kepada Usaha Kecil Menengah (UKM) yang ada untuk menuju sistem online. Ini dilakukan Pemko Binjai sebagai bentuk dukungan agar dapat menunjang Binjai Smart City.

Bantuan dimaksud, mulai dari modal UKM hingga kepada pemasarannya. “Kita berharap, bisa tumbuh UKM itu dengan beramai-ramai. Istilahnya gotong royong, inti dari pada kerja sama ini,” ujar Idaham.

Dia menambahkan, ada 300 UKM yang sudah terdata untuk dapat dibina agar dapat menuju sistem online. “Semua kita bantu. Dididik untuk bisa maju,” ujar dia.

Menurut Idaham, Dinas Koperasi dan UKM Kota Binjai yang mendidik sekaligus melatih mereka. Karena itu, Idaham berharap, 300 UKM Kota Binjai dapat maju dengan pelatihan yang diberikan Pemko. “Insya Allah, sudah final draft. Tinggal penandatanganan,” pungkas Idaham. (ted/azw)

KERJA SAMA:
Sekda Binjai M Mahfullah Daulay (tengah) memimpin rapat dengan Bukalapak, BI dan Bank Sumut jelang penandatangan bersama (adventorial Pemko Binjai).

BINJAI, SUMUTPOS.CO – PEMERINTAH Kota Binjai di bawah kepemimpinan Wali Kota H Muhammad Idaham yang didampingi Wakil Wali Kota H Timbas Tarigan terus melahirkan inovasi. Setelah gaung Binjai Smart City sudah capai skala nasional, kali ini Pemko Binjai akan melahirkan sebuah inovasi.

Adalah, Pemko Binjai akan melakukan penandatanganan bersama dengan website jualan online Bukalapak.com, Bank Sumut Cabang Binjai, dan perwakilan Bank Indonesia.

Bahkan kemarin (14/2), Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Binjai, M Mahfullah Daulay sudah memimpin rapat lanjutan pembahasan teknis penandatanganan kesepakatan bersama dengan stakeholder terkait.

“Tinggal menunggu waktu kita melaunching. Sudah final draft,” ujar Wali Kota Binjai, H Muhammad Idaham di Tempat Pemungutan Akhir Sampah, Kamis (21/2).

“Sebenarnya dengan Bukalapak itu, Pemko Binjai mau membina UKM. Dari sisi kualitas, kuantitas, dan membina mereka untuk menuju online,” sambung Idaham.

Wali Kota dua periode ini menambahkan, Pemko Binjai yang menggandeng Bukalapak, Bank Sumut, dan Bank Indonesia dapat memberikan sejumlah bantuan kepada Usaha Kecil Menengah (UKM) yang ada untuk menuju sistem online. Ini dilakukan Pemko Binjai sebagai bentuk dukungan agar dapat menunjang Binjai Smart City.

Bantuan dimaksud, mulai dari modal UKM hingga kepada pemasarannya. “Kita berharap, bisa tumbuh UKM itu dengan beramai-ramai. Istilahnya gotong royong, inti dari pada kerja sama ini,” ujar Idaham.

Dia menambahkan, ada 300 UKM yang sudah terdata untuk dapat dibina agar dapat menuju sistem online. “Semua kita bantu. Dididik untuk bisa maju,” ujar dia.

Menurut Idaham, Dinas Koperasi dan UKM Kota Binjai yang mendidik sekaligus melatih mereka. Karena itu, Idaham berharap, 300 UKM Kota Binjai dapat maju dengan pelatihan yang diberikan Pemko. “Insya Allah, sudah final draft. Tinggal penandatanganan,” pungkas Idaham. (ted/azw)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/