30 C
Medan
Saturday, April 27, 2024

Jalan Raya Pelabuhan Gelap Gulita

Foto: sumut pos/fachrul rozi
Gelap : Kondisi ruas Jalan Raya Pelabuhan, Belawan terlihat gelap di
malam hari akibat tidak berfungsinya lampu jalan.

BELAWAN, SUMUTPOS.CO -Hingga kini kondisi Jalan Raya Pelabuhan Kecamatan Medan Belawan, masih gelap gulita. Baik Pemko Medan dan PT Pelindo I saling lempar tanggungjawab untuk memperbaikinya. Akibat dari tak berfungsinya lampu pada malam hari, dikhawatirkan memicu kecelakaan serta rawan kejahatan.

Camat Medan Belawan Ahmad SP mengatakan, apa yang menjadi keluhan masyarakat soal minimnya lampu penerangan di sepanjang jalan tersebut, sudah dikoordinasikan pihaknya ke PT Pelindo I agar segera diperbaiki.”Sebelum lebaran kita telah surati pelindo, tapi realisasinya belum ada,” ujar Ahmad, Sabtu (27/7) kemarin.

Lampu jalan padam, lanjut dia, memang sangat mengganggu kenyamanan warga maupun pengguna jalan yang melintas. Kondisi gelap ini diharapkan menjadi perhatian dari bagi Pelindo I selaku pihak pengelola pelabuhan di Belawan.”Itukan tanggungjawab Pelindo, bukan Pemko. Jika diperbaiki, paling kita siap membantu dari segi pengaman jalur dan peralatan,” ungkapnya.

Dia mengaku, saat ini pihaknya masih menunggu kapan waktu perbaikan lampu penerangan jalan dikerjakan Pelindo. Karena selain gelap dan tidak nyaman. Kondisi tersebu mengganggu jarak padang sopir ketika melintas pada malam hari,”Saya pun sudah pernah melintas naik mobil, memang benar gelap kali kalau malam,” tutur Ahmad.

Sementara, Public Relation PT Pelindo I Cabang Belawan, Khairul Ulya menyebutkan, perbaikan atas tidak berfungsinya lampu penerangan di Jalan Raya Pelabuhan, Belawan atau dari Kampung Salam hingga menuju ke arah Bagan Deli adalah tanggungjawab Pemko Medan.

“Sesuai kesepakatan tapi tidak tertulis, persoalan lampu jalan pemko yang memperbaiki. Sedangkan untuk jalan, tanggungjawab Pelindo,” katanya.

Menurut, Ulya pada dasarnya pelindo hanya bertanggungjawab soal fasilitas infrastruktur yang berada di dalam areal lingkungan kerja pelabuhan Belawan. Sedangkan, di luar dari itu adalah tanggungjawab

Pemko.”Begitu pun Pelindo sudah bantu perbaiki jalan yang tadinya aspal dicor beton. Dan, sekarang tentang lampu jalan mestinya Pemko,” pungkas Ulya.

Sebelumnya, warga mengeluhkan soal gelapnya Jalan Raya Pelabuhan, Belawan pada malam hari. Kondisi tersebut, menurut mereka sudah berlangsung sekitar 10 tahun, tapi belum juga diperbaiki. Parahnya lagi, selain jalan gelap gulita, di sepanjang jalan dimaksud banyak truk tangki CPO milik PT PHG parkir di bahu jalan.

Anggota DPRD Medan Muhammad Nasir Johan menanggapi hal ini meminta kepada kedua institusi, baik Pemko maupun Pelindo untuk tidak saling lempar tanggungjawab. Jangan sampai persoalan teknis yang terjadi justru merugikan masyarakat dan penguna jalan.”Keduanya mesti saling berkoordinasi mencari solusi terkait penerangan jalan. Apalagi, masyarakat dan pengusaha tetap dikenakan pajak penerangan. Jangan pula mereka sampai dirugikan, hanya karena saling lempar tanggungjawab,” pungkas Nasir.(rul/ila)

 

 

Foto: sumut pos/fachrul rozi
Gelap : Kondisi ruas Jalan Raya Pelabuhan, Belawan terlihat gelap di
malam hari akibat tidak berfungsinya lampu jalan.

BELAWAN, SUMUTPOS.CO -Hingga kini kondisi Jalan Raya Pelabuhan Kecamatan Medan Belawan, masih gelap gulita. Baik Pemko Medan dan PT Pelindo I saling lempar tanggungjawab untuk memperbaikinya. Akibat dari tak berfungsinya lampu pada malam hari, dikhawatirkan memicu kecelakaan serta rawan kejahatan.

Camat Medan Belawan Ahmad SP mengatakan, apa yang menjadi keluhan masyarakat soal minimnya lampu penerangan di sepanjang jalan tersebut, sudah dikoordinasikan pihaknya ke PT Pelindo I agar segera diperbaiki.”Sebelum lebaran kita telah surati pelindo, tapi realisasinya belum ada,” ujar Ahmad, Sabtu (27/7) kemarin.

Lampu jalan padam, lanjut dia, memang sangat mengganggu kenyamanan warga maupun pengguna jalan yang melintas. Kondisi gelap ini diharapkan menjadi perhatian dari bagi Pelindo I selaku pihak pengelola pelabuhan di Belawan.”Itukan tanggungjawab Pelindo, bukan Pemko. Jika diperbaiki, paling kita siap membantu dari segi pengaman jalur dan peralatan,” ungkapnya.

Dia mengaku, saat ini pihaknya masih menunggu kapan waktu perbaikan lampu penerangan jalan dikerjakan Pelindo. Karena selain gelap dan tidak nyaman. Kondisi tersebu mengganggu jarak padang sopir ketika melintas pada malam hari,”Saya pun sudah pernah melintas naik mobil, memang benar gelap kali kalau malam,” tutur Ahmad.

Sementara, Public Relation PT Pelindo I Cabang Belawan, Khairul Ulya menyebutkan, perbaikan atas tidak berfungsinya lampu penerangan di Jalan Raya Pelabuhan, Belawan atau dari Kampung Salam hingga menuju ke arah Bagan Deli adalah tanggungjawab Pemko Medan.

“Sesuai kesepakatan tapi tidak tertulis, persoalan lampu jalan pemko yang memperbaiki. Sedangkan untuk jalan, tanggungjawab Pelindo,” katanya.

Menurut, Ulya pada dasarnya pelindo hanya bertanggungjawab soal fasilitas infrastruktur yang berada di dalam areal lingkungan kerja pelabuhan Belawan. Sedangkan, di luar dari itu adalah tanggungjawab

Pemko.”Begitu pun Pelindo sudah bantu perbaiki jalan yang tadinya aspal dicor beton. Dan, sekarang tentang lampu jalan mestinya Pemko,” pungkas Ulya.

Sebelumnya, warga mengeluhkan soal gelapnya Jalan Raya Pelabuhan, Belawan pada malam hari. Kondisi tersebut, menurut mereka sudah berlangsung sekitar 10 tahun, tapi belum juga diperbaiki. Parahnya lagi, selain jalan gelap gulita, di sepanjang jalan dimaksud banyak truk tangki CPO milik PT PHG parkir di bahu jalan.

Anggota DPRD Medan Muhammad Nasir Johan menanggapi hal ini meminta kepada kedua institusi, baik Pemko maupun Pelindo untuk tidak saling lempar tanggungjawab. Jangan sampai persoalan teknis yang terjadi justru merugikan masyarakat dan penguna jalan.”Keduanya mesti saling berkoordinasi mencari solusi terkait penerangan jalan. Apalagi, masyarakat dan pengusaha tetap dikenakan pajak penerangan. Jangan pula mereka sampai dirugikan, hanya karena saling lempar tanggungjawab,” pungkas Nasir.(rul/ila)

 

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/